Cari Blog Ini

Selasa, 31 Mei 2011

LATIHAN PERSAMAAN LINIER

LATIHAN PERSAMAAN LINIER

Cobalah latihan untuk menyelesaiakan persamaan linier. Pertama-tama pilihlah jenis persamaannya. Pilih kotak merah di bagian atas (persamaan type 1, type 2 atau type 3). Setelah soal-nya ditampilkan jawablah dengan menggunakan tombol-tombol di sebelah kanan. Sebagai contoh:
Misalnya soal: 10x + 1 = -5x + 46
Langkah-langkahnya:
  1. Untuk menyelesaikannya maka persamaan di atas angka 1di ruas kanan harus dihilangkan dengan cara dikurangi dengan 1. Untuk mengerjakannya, pilih tombol-tombol operasi sub dan tombol angka 1 kemudian klik tombol calculate. Komputer akan memberikan respon dengan 10x = -5x + 45
  2. Selanjutnya -5x harus dihilangkan dari ruas kiri dengan cara menambahkan 5x ke persamaan tersebut. Untuk mengerjakannya kliklah tombol operasi Add, tombol angka 5, dan tombol huruf x. Kemudian klik tombol calculate. Komputer akan memberikan respon 15x = 45
  3. Untuk mendapatkan penyelesaiannya maka persamaan itu harus dibagi dengan 15. Untuk menjalankannya klik tombol operasi div dan tombol angka 1 dan 5. kemudian klik tombol calculate. Komputer akan memberikan respon bahwa anda telah berhasil menyelesaikannya dengan nilai x = 3 dan ucapan selamat: congratulations! you solved it!.
  4. Cobalah soal yang lain dengan memilih tombol type 1, type 2 atau type 3.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar